Papan Nama Baru


[Masjid Nurul Huda Temon] - Papan nama baru, sesuai judul dari postingan ini, memang ada pembangunan papan nama baru di Masjid Nurul Huda Temon untuk mengganti papan nama lama yang memang sudah usang/lapuk dimakan cuaca dan usia karna papan nama lama terbuat dari bahan kayu. Papan nama baru dibuat lebih permanent dari bahan batu bata, semen, pasir, besi, serta keramik dan didesain lebih modern seperti kebanyakan papan nama yang ada berikut tulisannyapun dari material metal sehingga terlihat lebih elegant. Pembuatan papan nama baru ini menghabiskan dana kurang-lebih lima juta rupiah dengan waktu pengerjaan sekitar satu minggu.
Pembuatan papan nama ini juga merupakan agenda program 100 hari kinerja Takmir  yang mana selain program pembangunan "kegiatan ibadah" juga mencanangkan program pembangunan "fisik" Masjid Nurul Huda Temon. Ramadhan ini memang menjadi titik acuan untuk berbenah baik dari segi kegiatan ibadah maupun pembangunan fisik. 


Papan Nama Lama

Proses pembangunan tampak depan

Proses pembangunan tampak belakang

Papan Nama Baru

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Blog ini adalah Blog DoFollow..
Silahkan tinggalkan komentar anda..
Terima Kasih telah berkunjung di Blog ini..